Pada hari Minggu, 29 Juni 2025, GKI Pajajaran Magelang menyelenggarakan ibadah ekspresif dengan tema “Totalitas Seorang Pengikut Kristus”. Ibadah ini dipimpin oleh Pdt. Vania Natasha dari GKI Blora, yang hadir memberikan penguatan iman melalui firman Tuhan yang relevan dan menggugah.
Dalam khotbahnya, Pdt. Vania mengajak seluruh jemaat untuk menghayati makna totalitas sebagai pengikut Kristus dengan menanamkan prinsip βTOTALβ dalam kehidupan sehari-hari.
T: Tujuan hidup mengarah ke Salib
O: Obedience β Ketaatan tanpa tunda
T: Tinggalkan kenyamanan duniawi
A: Arah hidup yang tidak mundur
L: Letakkan Kristus sebagai prioritas utama

Ibadah berlangsung penuh semangat dan sukacita. Suasana semakin hidup dengan iringan musik dari band pemuda-remaja yang membawakan lagu-lagu pujian penuh energi. Para liturgos juga turut memperkaya ibadah dengan pujian yang dinyanyikan penuh hikmat dan rasa syukur. Melalui ibadah ini, jemaat diajak untuk kembali mengevaluasi komitmen iman, serta terus bertumbuh dalam totalitas mengikut Kristus di tengah tantangan dunia masa kini.
Terus dukung karya dan pelayanan gereja.
Tuhan Yesus Memberkati Kita Semua~ ππ
