Pembinaan Musik Gereja

Shalom Jemaat & Simpatisan GKI Pajajaran yang dikasihi Tuhan πŸ‘‹πŸ»

Jumat, 01 Agustus 2025 menjadi momen yang istimewa bagi GKI Pajajaran Magelang. Kami mendapat kunjungan istimewa dari Bapak Calvin Eko Saputro yang sejak sudah lama telah melayani dalam bidang musik gereja.

Beliau mengawali pelayanannya sebagai organis di GKI Pajajaran Magelang sejak tahun 1976, kemudian melayani di GKI Coyudan Solo pada 1986, dan akhirnya melanjutkan pelayanannya di GPIB Immanuel Jakarta sejak 1994β€”tempat di mana beliau dapat mewujudkan kerinduan untuk memainkan pipe organ. Kini, beliau telah diteguhkan sebagai diaken di GPIB Immanuel Jakarta.

250801 - Pembinaan Musik Gereja

Dalam kunjungannya, beliau membagikan kisah panggilan pelayanannya serta memberikan pembinaan mengenai musik gerejawi kepada jemaat yang hadir.

🎢 Sebuah perjumpaan yang memperkaya wawasan dan memperkuat semangat pelayanan di bidang musik gereja.

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Calvin Eko Saputro atas waktunya, serta ilmu dan pengalaman yang telah dibagikan.
Kiranya semua yang dibagikan menjadi berkat dan inspirasi bagi para pelayan musik di GKI Pajajaran dan lebih luas lagi. 🀍

Terus dukung karya dan pelayanan gereja.
Tuhan Yesus Memberkati Kita Semua~ πŸ™πŸ™

You may also like...